Home » , , , , » Pemkot Bima Rencanakan Tata Hutan Kota

Pemkot Bima Rencanakan Tata Hutan Kota


Kota Bima - Pemerintah Kota (Pemkot) Bima saat sekarang tengah getol mempercantik wajah Kotanya. Beberapa bulan lalu, Walikota Bima mengerahkan sejumlah jajarannya di ruang lingkup Kota Bima untuk melakukan penataan taman-taman kota yang ada di sepanjang Kota Bima. Kali ini, Walikota Bima melalui Badan Perencanaan 

Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Bima yang dipimpin, Ir. H. Zulkifli, merencanakan penataan hutan kota yang ada ditengah-tengah Kota Bima untuk dijadikan Hutan Wisata yang ditanami dengan berbagaimacam tanaman-tanaman hias yang tentunya indah dipandang mata. 

“Potensi pemberdayaan hutan Kota itu terdapat di dua titik yakni di titik Gunung Dua dan di Gunung Dana Traha. Disamping memang pada dua titik itu terdapat situs wadu ntada rahi di Gunung Dua dan situs Pemakaman Raja-raja Bima di Gunung Dana Taraha. Tinggal kita tata dan rawat secara baik saja,” ujar Zulkifli kepada sejumlah wartawan pada Kamis lalu. 
Dalam perencanaannya, pada dua titik gunung ini, Zulkifli merencanakan akan menanam berbagai jenis pohon seperti Gaharu, Nggela, Kawi, Kemiri, dan jenis pohon lainnya. 
“Sehingga kedepan selain hal ini dapat berdampak pada pemeliharaan situs bersejarah untuk kepentingan wisata. Juga ini akan berfungsi secara ekologis menghijaukan wajah Kota kita,” tandasnya. (mediagardaasakota)

Santabe ta komentar mena, bune kombi menurut ndai kaso


Follow Twitter @Info_Mbojo & Facebook Info Mbojo


My Great Web page
Share this article :

0 Komentar:

Posting Komentar

Santabe, ta komentar mena, bune kombi menurut ndai kaso ta re

 
Support : Forum Dou Mbojo | Tofi Foto | Info Mbojo
Copyright © 2007. Mbojo Network, Berita dan Informasi Bima Dana Mbojo - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Dominion Rockettheme
Proudly powered by Blogger