Kabupaten Bima - Rangkaian agenda Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) di Kecamatan Woha, Selasa (12/6), digunakan oleh Bupati Bima H. Ferry Zulkarnain, ST untuk melakukan kunjungan langsung kepada desa yang berada di wilayah Kecamatan Woha, di antaranya Desa Nisa.
Kehadiran Bupati dimanfaatkan dengan baik oleh warga Desa Nisa untuk melakukan interaksi langsung dengan pemimpin mereka dan dialog antara warga dengan "Dae Ferry" berjalan dalam suasana kekeluargaan dan akrab.
Tercatat keinginan warga yang diwakili oleh Ketua Rt. 05 adalah mengharapkan kepada Bupati Bima untuk memberikan bantuan langsung guna penyelesaian pembangunan masjid, mengingat bulan ramadhan sudah dekat sehingga warga desa Nisa dapat memanfaatkannya untuk kegiatan bulan ramadhan.
Harapan warga disambut baik oleh H. Ferry Zulkarnain, dan diungkapkan olehnya bahwa Pemerintah Kabupaten Bima siap memberikan bantuan material di antaranya 200 zak semen, besi dan seng.
"Pemerintah siap membantu warga Desa Nisa dalam menyelesaikan pembangunan masjid berupa 200 zak semen, besi senilai total Rp10 juta dan seng juga senilai Rp10 juta sesuai harapan warga, " ungkap Dae Ferry.
Bantuan ini hendaknya dimanfaatkan dengan baik agar seluruh kegiatan ibadah warga sekitar dapat berjalan dengan baik. Demikian pula harapan Ketua TP. PKK Kabupaten Bima, Hj. Dinda Damayanti Putri, yang memberikan bantuan secara pribadi pengeras suara kepada kepala dusun senilai Rp1 juta.
Dinda mengharapkan agar warga setempat memperhatikan pendidikan anak-anak, karena menurutnya pendidikan anak jauh lebih penting dalam peran melanjutkan pembangunan dan melahirkan generasi penerus yang potensial dan unggul.
“Kami berharap agar bapak ibu warga Desa Nisa memperhatikan pendidikan anak-anak, walau kita hidup serba kekurangan harus diusahakan agar anak-anak tetap mendapatkan pendidikan yang layak," harapnya. (bipnewsroom)
Santabe ta komentar mena, bune kombi menurut ndai kaso
Follow Twitter @Info_Mbojo & Facebook Info Mbojo
0 Komentar:
Posting Komentar
Santabe, ta komentar mena, bune kombi menurut ndai kaso ta re