Home » , , , » Sahbudin: Bima Timur, Solusi Peningkatan Pelayanan

Sahbudin: Bima Timur, Solusi Peningkatan Pelayanan

Kab. Bima - Wacana pemekaran Bima Timur tujuan utamanya adalah dalam rangka peningkatan pelayanan terhadap masyarakat. Sebab realitasnya, geografis Kabupaten Bima ada di bagian barat dan Bima bagian timur di sekat Kota Bima sehingga dua wilayah tersebut berjauhan.



Ketua PAC PDIP Kecamatan Lambu, Sahbudin, SE. kepada Suara Mandiri baru-baru ini mengatakan, pembentukan pemekaran penghapusan dan penggabungan daerah bertujuan meningkatkan kesejahteraan dengan melalui peningkatan pelayanan pada masyarakat, untuk percepatan pertumbuhan kehidupan berdemokrasi, untuk percepatan pelaksanaan pembangunan perekonomian daerah, untuk percepatan pengelolaan potensi daerah, peningkatan keamanan dan ketertiban dan untuk peningkatan hubungan yang serasi antara daerah dan pusat.

“Tujuannya, peningakatan pelayanan sehingga tercipta suatu pelayanan dalam rangka otonomi daerah. Dan lebih meningkatkan efektivitas dan penggalian sumberdaya manusia untuk kesejahteraan rakyat dan adanya pemerataan pembangunan di segala bidang”, terangnya.
Dijelaskannya, urgensi pembentukan Kabupaten Bima Timur dari tujuan pemekaran yang dimaksud dalam rangka peningkatan pelayanan terhadap masayarakat pada realitasnya Kabupaten Bima berada di bagian barat dan bagian Timur yang letaknya berjauhan. “Ketika pembangunan kantor Pemerintahan Kabupaten Bima di bangun di Woha, pelayanan terhadap masyarakat Bima di bagian timur ikut berjauhan”, ungkapnya.

Ini menjadi penghambat pelayanan terhadap masyarakat. Jadi, titik kulminasi probalematika pelayanan terasa semakin jauh bila Kantor Bupati Bima dibangun di Kecamatan Woha. Konsekwensinya terjadi biaya tinggi. Jadi, masayarakat harus mengeluarkan biaya yang cukup besar baru bisa mendapatkan pelayanan. Selain itu dapat mempercepat penyebaran dan pemerataan pembangunan infrasruktur pembangunan.

Jika anggaran sebading dengan sebelum pemekaran, sehingga percepatan pemerataan pembangunan dapat dioptimalisasikan karena beban anggaran hanya dibagi untuk Kecamatan Sape, Lambu, Wera, Ambalawi, Wawo, Langgudu dan Lambitu. Cepat atau lambatnya perkembangan Bima Timur masyarakat merasakan betapa jauhnya pelayanan.
Hal senada juga dikatakan Firdaus SH. Kata dia, sebagai masyarakat Bima yang berada di bagian Timur dirinya menginginkan terwujudkan pemekaran Bima Timur karena Bima ini ada di bagian barat dan bagian timur ketika kantor Bupati Bima di bangun di woha  tentu masayarakat Bima di bagian timur membutuhkan biaya tinggi untuk mendapatkan pelayanan. 


Follow Twitter @Info_Mbojo & Facebook Info_Mbojo
Share this article :

0 Komentar:

Posting Komentar

Santabe, ta komentar mena, bune kombi menurut ndai kaso ta re

 
Support : Forum Dou Mbojo | Tofi Foto | Info Mbojo
Copyright © 2007. Mbojo Network, Berita dan Informasi Bima Dana Mbojo - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Inspired by Dominion Rockettheme
Proudly powered by Blogger